Pengembangan Perusahaan dengan Sistem Informasi dan Basis Data


Pendahuluan
Perkembangan teknologi memang terjadi begitu pesat dan membawa dampak besar bagi keberlangsungan kehidupan manusia. Bisa dikatakan hampir setiap keperluan manusia saat ini berkaitan dengan teknologi. Banyaknya kebutuhan manusia mendorong setiap individu untuk bersaing menghadirkan inovasi teknologi terbaru dan tercanggih.  Pada dasarnya perkembangan ini adalah untuk mempermudah kehidupan manusia dalam berbagai hal, mulai hal kecil seperti berkomunikasi, berbelanja online, sampai hal besar untuk urusan perusahaan.

Pembahasan
Seperti yang kita tahu, pemerintah kini telah mengaplikasikan teknologi dalam menjalankan pemerintahan. Hal ini memang dilakukan karena teknologi memungkinkan untuk mempermudah banyak hal seperti penyedia informasi, sarana komunikasi, serta pengarsipan.
Teknologi berperan penting dikarenakan adanya sistem informasi dan basis data. Seperti yang dikatakan Alter (1992) sistem informasi adalah kombinasi antara prosedur kerja, informasi, orang dan teknologi informasi yang diorganisasi untuk mencapai tujuan dalam sebuah organisasi. Menurut Abdul Kadir dan Tera CH Wahyuni (2013) basis data (database) adalah suatu pengorganisasian sekumpulan data yang saling terkait sehingga memudahkan aktivitas untuk memperoleh informasi. Dari dua pengertian para ahli tersebut dapat dikatakan bahwa peranan teknologi ini akan sangat membantu dalam bidang perusahaan.
Banyak perusahaan yang menerapkan teknologi informasi dan basis data untuk mempermudah perusahaan tersebut dalam mengatur jalannya perusahaan. Agenda perusahaan yang banyak serta kompleks tentu membutuhkan ketelitian tinggi serta akurasi yang tinggi pula. sistem informasi dikatakan penting karena dapat meningkatkan efektivitas perusahaan baik dari segi biaya maupun waktu, karena dengan teknologi dapat mengerjakan dalam banyak hal dalam satu waktu, meminimalkan kesalahan yang biasanya dilakukan manusia karena dengan sistem yang baik dapat mengerjakan dengan akurasi yang sangat tinggi, walaupun demikian tetap disarankan menggunakan tenaga manual, sistem informasi juga dapat dengan mudah mengetahui perkembangan perusahaan.
Kombinasi antara sistem informasi dan database sangat penting untuk tiap perusahaan jika perusahaan ingin mendapat hasil yang maksimal. Dalam memanajemen perusahaan biasanya digunakan DBMS (Data Base Management System) yang secara khusus dibuat untuk memudahkan pemakai dalam mengelola basis data. Basis data perusahaan dimaksudkan kutuk diakses untuk sejumlah pegawai dalam sebuah lokasi. Basis data semacam ini disimpan dalam suatu server dan para pemakai dapat mengakses dari setiap komputer berkedudukan sebagai client. Sebagai catatan DBMS mendukung beberapa jenis data dari teks, suara hingga gambar
Bisa dibayangkan apabila perusahaan menerapkan teknologi semacam ini dalam perusahaan mereka. Maka perusahaan cenderung berjalan baik karena dari segi manajemennya yang tersusun rapi dan minimal risiko. Penerapannya bisa digunakan sebagai sistem presensi pegawai yang menggunakan finggerprint dan tak perlu repot – repot mendata dengan dokumen kertas tertulis, selain itu juga data – data penting perusahaan dapat diakses dengan mudah karena sudah tersistem dengan baik.

Kesimpulan

            Dari berbagai macam keunggulan teknologi masa kini tentu banyak perusahaan yang sudah merasakan dampak penggunaan teknologi. Perusahaan yang baik umumnya memiliki sistem informasi dan database yang baik pula. Walaupun demikian juga tetap harus berhati hati dalam penggunaannya karena apabila ada kesalahan sistem pastinya juga memili dampak bagi perusahaan yang dijalankan.

Pustaka
Kadir, Abdul. 2013. Pengantar Teknologi Informasi (edisi Revisi). Yogyakarta : Penerbit Andi

No comments:

Powered by Blogger.